ASUS EEEPC 1008HA

VARIAN eee PC semakin banyak, salah satunya dengan kehadiran produk dengan model 1008HA ini. Seri ini merupakan turunan dari seri eee PC Seashell, yang didesain lebih untuk bentuk ramping, ringan, dan lebih compact lagi dibandingkan dengan seri eee PC lainnya.

Sebelumnya, pernah diuji seri Seashell lain dari ASUS untuk model 1005HA, yang merupakan seri penerus 1008HA. Namun begitu, dalam hal desain bentuk, tampaknya seri 1008HA lebih mencerminkan akan tujuan dari Seashell itu sendiri.

Sedikit hal dari tujuan lebih ramping dan compact ini, terutama pada seri 1008HA adalah desain posisi port yang lebih menjorok ke dalam, dan juga minimalisasi ukuran port-port tertentu sehingga didaptkan bentuk keseluruhan yang lebih ramping. Di satu sisi, terutama estetika, ini memiliki nilai lebih karena ia tampak lebih ramping dan compact. Namun di sisi fungsionalitas, kenyemanan penggunaan akan sedikit menurun bila berhubungan dengan penggunaan port-port tersebut.

Konfigurasi maupun spesifikasi internal eee PC ini tetapp dengan dominasi platform intel ATOM pada processor, dan 945GSE pada chipset. Sub-system grapic tidak lain dan tidak bukan adalah masih dengan GMA 950. gencarnya promosi platform Ion dari nVIDIA, seharusnya produk seperti eee PC ini menggunakan basis platform yang lebih baik lagi. Namun, keputusan itu tetap berada pada produsen.

Kinerjanya tidak perlu dipertanyakan lagi. Sebagaimana produk dengan jenis platform dan processor yang digunakannya, kedudukan kinerja masih pada kisaran yang sama, dan juga tingkatan yang sama. Memang terjadi perbedaan sedikit di satu sisi, namu inilebih kepada fluktuasi yang terjadi akibat perbedaan konstruksi antara satu produsen dengan produsen lain.




0 comments:

Newer Post Older Post Home